Iri Bilang Bos

 

Foto : Penulis


Oleh Tian Erika Restiana | Mahasiswi STAI Al-Fatah Cileungsi, Bogor



MEME “Iri bilang bos” kini sedang populer digunakan oleh para generasi milenial saat ini di Indonesia. Pada dasarnya “Iri bilang bos” yaitu sebuah kalimat untuk menjawab rasa curiga seseorang melalui sebuah pertanyaan atau pernyataan.


Kalimat tersebut juga digunakan untuk menjawab mereka yang terlihat cemburu dengan pencapaian orang lain dan merasa iri terhadap apa yang di dapatkan orang lain.


Namun tahukah kita, rasa iri itu adalah racun hati atau penyakit hati yang bisa menyerang siapa saja? Islam pun sudah mewanti-wanti dan melarang setiap muslim untuk iri terhadap orang lain.


Sebagaimana Allah SWT berfirman dalam QS. An-Nisa ayat 32 yang artinya:


"Dan janganlah kamu iri hati terhadap apa yang dikaruniakan Allah kepada sebahagian kamu lebih banyak dari sebahagian yang lain. (Karena) bagi orang laki-laki ada bahagian dari pada apa yang mereka usahakan, dan bagi para wanita (pun) ada bahagian dari apa yang mereka usahakan, dan mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui segala sesuatu."


Lalu bagaimana jika perasaan iri itu muncul ? Ada beberapa cara mengatasi hati agar tidak merasa iri atau dengki terhadap orang lain, di antaranya ialah : 


Rezeki Allah yang atur

Yakinlah rizki itu sudah diatur oleh Allah SWT, tak ada satu pun mahluk bergerak di bumi melainkan semuanya dijamin Allah rezekinya. Jadi kita jangan bersedih tidak dapat rezeki serupa, bisa jadi rezeki kita itu datang dalam bentuk yg lain.


Jangan bandingkan diri dengan orang lain

Jangan pernah membandingkan diri kita dengan orang lain, setiap orang punya standar kehidupan yang berbeda dan janganlah kita hanya menilai kesuksesan orang dari sisi materi saja karena bisa saja yang kita lihat belum tentu kebenarannya.


Temukan bakat 

Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan. Temukanlah apa kelebihan kita dan gunakan kelebihan itu menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk kita. Jangan hanya sibuk mencari kelebihan dan kekurangan orang lain karena itu akan memicu kita untuk memiliki rasa iri terhadap orang tersebut. 


Hilangkan rasa benci

Kadang rasa dengki muncul karna orang lain pernah menyakiti kita, sehingga kita memiliki rasa dengki dan kebencian. Rasa seperti itu harus kita hilangkan, biarkan orang lain menyakiti kita, asal kita tak menyakiti orang lain


Perkuat ukhwah 

Dengan memperkuat ukhuwah atau persaudaraan, rasa iri akan hilang. Kalau kita berteman dekat, sering mengobrol, sering main bareng, ini akan menyempitkan peluang untuk membenci, karena merasa ada persaudaran di antara kita. Jika kita menjauhi ukhuwah, akan dimanfaatkan oleh setan untuk satu sama lain saling membenci.


Itulah beberapa cara yang dapat mengatasi rasa iri. Pada hakikatnya perasaan iri timbul akibat tidak menyukai apa yang Allah takdirkan. Maka dari itu, kita sebagai umat Islam harus selalu mensyukuri atas semua nikmat yang Allah berikan agar tak merasa iri dengan apa yang Allah berikan kepada orang lain.[] 

Lebih baru Lebih lama