Mahasiswa KKN STAI Al-Fatah Gelar Seminar Pengembangan Ekonomi Desa dan Pameran UMKM

 

Foto bersama peserta dan pemateri acara UMKM di balai desa Patalagan, Kuningan.

BASHIRAHNEWS.COM, KUNINGAN - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Fatah menggelar seminar pengembangan ekonomi desa dan pameran Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Balai Desa Patalagan, Kuningan, Jawa Barat, Senin (25/11).


Hadir sebagai narasumber Praktisi Branding dan Marketing dari STAI Al-Fatah Imam Santoso, Owner Rumkuna Catering Iyus Nuryasih dan Owner Business Center (BC) HNI-HPAI Kuningan Kurnia H.


Ketua KKN Ahmad Marzuk mengatakan UMKM ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan KKN.

 

"Acara UMKM ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan KKN STAI Al Fatah di Desa Patalagan, Kuningan. Semoga dengan diselenggarakannya acara seminar UMKM ini dapat menambah wawasan kita untuk bersama-sama saling membantu dan memajukan UMKM di daerah khusus desa patalagan itu sendiri," katanya.


Seminar dengan tema "Majukan Ekonomi Desa untuk Kesejahteraan Warga" ini bertujuan supaya pegiat UMKM di desa bisa terus konsisten memasarkan produknya, meskipun pada pergantian era digitalisasi ini dengan memanfaatkan media digital dan menarik perhatian orang agar tertarik untuk membangun usahanya.


Adapun pameran UMKM tersebut diantaranya; onde-onde, rengginang, rempeyek rebon, ayam Abah Raos, bouqet, gantungan kunci, pin aksesoris, kerupuk pareredan khas Kuningan. [Mila Sapitri]

Lebih baru Lebih lama