Ponpes Al Fatah Bogor Kembali Gelar Tabligh Akbar 1444 H



BASHIRAHNEWS.COM, BOGOR - Pondok Pesantren Al-Fatah akan kembali menggelar kegiatan rutin Tabligh Akbar 1444 H/2023 M yang diselenggarakan setiap tahun untuk menyambut bulan suci Ramadhan di masjid At-Taqwa Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, pada Ahad (19/03). 

Tabligh Akbar kali ini mengambil tema "Membangun Ekonomi Umat dengan Semangat Ramadhan dengan Berjamaah dan Menuju Pembebasan Al Aqsha". Dalam acara ini akan menghadirkan Wakil Gubernur Jawa Barat: H Uu Rizhanul Ulum, kemudian Dr. Abdul Malik, Valentino Dinsi, Husain Alatas, Dr. Syeikh Mahmud Anbar, Imaam Yakhsyallah Mansur dan Abdul Hidayat Saerodjie. 

Salah satu rangkaian kegiatan sebelum berlangsungnya Tabligh Akbar yaitu pada tanggal 15 maret, akan diadakannya bazar syaban. Muqorrabin MQ sebagai ketua panitia pelaksana Tabligh Akbar tersebut menyampaikan bahwa dengan diadakannya bazar ini bisa mengangkat ekonomi umat. 

"Kita ingin coba mengangkat ekonomi umat melalui bazar dan In Syaa Allah akan dihadiri oleh para pengusaha, para pebisnis-pebisnis dari kuliner, pakaian, aksesori dan lain sebagainya" Ujar nya.

Sedangkan pada tanggal 16 maret diadakan bakti sosial berupa donor darah, 17 maret pengobatan Thibbun Nabawi (bekam, akupuntur) dan pada sore harinya yaitu acara bedah buku, terdapat tiga buku yang akan dibedah, dengan judul masing-masing; Membaca Protocol of Zion: Blue Print Zionis Israel Menguasai Dunia oleh Imaamul Muslimin, Balada Seorang Da'i oleh Abul Hidayat Saerodjie, dan Terlahir Untuk Sukses oleh Muqorrobin MQ. 
 
"Pada donor darah ini kami menggandeng PMI untuk dapat membantu kami dalam konteks pelaksanaan tersebut dan bekerja sama dengan kampus STAI Al Fatah sebagai panitia pelaksananya. Tidak lupa menggandeng masyarakat setempat baik yang ada di internal pesantren juga diluar pesantren. Dan ditargetkan minimal 200 orang yg akan hadir dalam acara tersebut" demikian keterangan Robin saat diwawancarai bashirah media. 

Sedangkan pada hari Sabtu tepat tanggal 18 sudah dimulai runtunan acara Tabligh Akbar sejak subuh hingga Minggu 19 Maret pukul 12.00 WIB sebagai puncak acara Tabligh Akbar.

Tujuan diadakannya acara Tabligh Akbar ini untuk mengeratkan kembali persatuan umat, silaturahim yang sudah 3 tahun tidak berjumpa selama pandemi korona dan kali ini adalah pertama kali untuk diadakan kembali secara tatap muka. 

Lebih baru Lebih lama