Manga Hunter X Hunter Kembali Setelah 4 Tahun Hiatus

Sumber : ig @hunter.x.hunter


BASHIRAHNEWS.COM, JAKARTA- Setelah hiatus 4 tahun manga Hunter X Hunter akan kembali berlanjut setelah dikonfirmasi oleh mangaka Yoshihiro Togashi lewat cuitan akun Twitter-Nya, Kamis (27/5). 

Hunter X Hunter ramai diperbincangkan oleh para penggemar nya di sosial media setelah Yoshihiro Togashi mangaka Hunter X Hunter umumkan akan lanjutkan serial manga tersebut. 

Kabar ini disampaikan langsung lewat akun Twitter pribadi milik Yoshihiro Togashi mangaka Hunter X Hunter. 

"Empat episode lagi untuk saat ini," Tulisnya , Kamis (26/5/2022). 

Manga Hunter X Hunters sendiri sudah sampai di chapter ke-390 yang dirilis oleh Weekly Shounen November 2018 lalu. 

Namun pihak Weekly Shounen belum dapat pastikan serial manga tersebut akan dicetak di majalah mereka. 

Serial manga Hunter X Hunter ini sudah diadaptasi menjadi anime sebanyak 2 kali sejak diterbitkan pada 16 Maret 1998.

Anime Hunter X Hunter pertama kali tayang pada tahun 1999 sampai tahun 2001 dengan 62 episode. 

Lalu seri keduanya tayang pada tahun 2011 hingga 2014 dengan total 148 episode.[Fathurrahman Ar Rasyid]
Lebih baru Lebih lama