Galang Dana AWG Cilacap Capai 25 juta

 


BASHIRAHNEWS.COM, CILACAP - Aqsa Working Group (AWG) Biro Cilacap melakukan aksi galang dana untuk rakyat Palestina dan Masjid Al-Aqsa serentak di sekitar Cilacap, Ahad (16/5/2021).


Sekretaris AWG Wilayah Jawa Tengah Selatan, Parsan mengatakan, aksi tersebut dilaksanakan di beberapa titik di sekitar Cilacap, yaitu di Rawalo, Sampang, Adipala, Kroya, Karangkandri, Gumilir.


Galang dana ini bertujuan untuk membantu korban Palestina yang terluka dan bukti nyata pembelaan untuk pembebasan Palestina.Selain itu, galang dana ini sebagai wujud persaudaran sesama muslim dan antar manusia terhadap saudara saudara kita di Palestina dan Masjid Al Aqsha .


"Seringkali kita hanya bersuara di sosial media tanpa aksi nyata. Kita berusaha untuk membuat jejak agar tercatat sebagai Mujahid pembebas Palestina. Dan sebagai bentuk pertanggungjawaban dihadapan Allah SWT kelak di akhirat," ucap parsan sebagai sekretaris AWG.


Aksi ini diikuti oleh 70 Syuban dan Fatayat Cilacap, bersama bantu ringankan beban Palestina saat ini sudah terkumpul dana lebih dari Rp. 25.000.000.


AWG juga menyampaikan dukungan atas perjuangan rakyat Palestina sekaligus mengutuk aksi biadab Zionis Yahudi yang menembaki jamaah shalat tarawih di Masjid Al-Aqsa dengan mengirimkan Pernyataan Sikap kepada Duta Besar Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun di Kantor Kedutaan.(10/5).


Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun mengucapkan terima kasih atas dukungan Masyarakat Indonesia. [Ibnu Sina]


Lebih baru Lebih lama