![]() |
Foto : Okezone.news |
BASHIRAHNEWS.COM, LEMBATA - Gunung Ile Ape atau Ile Lewotolok yang terletak di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur mengalami erupsi pada Minggu (29/11) sekitar pukul 09.45 pagi WITA.
Informasi yang dihimpun dari POS-KUPANG.COM, sejumlah desa di seputaran lereng Ile Lewotolok dihujani batu dan debu vulkanik.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lembata, Kanis Making mengatakan, erupsi kali ini dibarengi dengan longsor di kaki Gunung.
“Juga terjadi longsoran di bawah kaki gunung. Hingga saat ini, warga mulai mengungsi ke Kota Lewoleba. Para warga mengungsi secara mandiri ke kota,” ungkap Making.
Erupsi Ile Lewotolok terjadi dengan letusan yang lebih besar dan terpantau jelas dari Kota Lewoleba. Warga terlihat panik dan keluar ke jalan.
BACA JUGA : Masa Depan Anak Pesisir Adonara
Tinggi kolom abu mencapai 4.000 meter dari puncak gunung. Sejumlah warga dari Kecamatan Ile Ape dan Ile Ape Timur tampak mulai mengungsi ke dalam Kota Lewoleba dengan pakaian seadanya.
Arus kendaraan motor dan mobil yang mengangkut warga juga terus berdatangan ke dalam kota Lewoleba. Sebagian dari mereka adalah anak-anak dan perempuan.
Mobil BPBD, Personil TNI, Polri mulai menuju ke Ile Ape guna menyelamatkan warga. [Arina Islami]