|  | 
| Massa aksi tetap semangat menyuarakan dukungan untuk Palestina meski diguyur hujan deras di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat, Jakarta. | 
JAKARTA, Bashirah - Aqsho Working Group (AWG) kembali gelar Aksi Jumat Rutin untuk Palestina ke-23 pada Jumat (12/9). di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat, Jakarta, pada pukul 16.00 hingga 17.00 WIB.
Dengan mengangkat tema “Berjamaah Lindungi Sumud Flotilla, Dobrak Blokade Gaza. Demi Al Aqsa dan Palestina”, kegiatan tersebut menjadi wadah aspirasi masyarakat yang peduli terhadap perjuangan rakyat Palestina.
Dalam aksi tersebut massa yang hadir tetap antusias, meskipun sempat diguyur hujan. Pada orasi dan poster yang dibawa, peserta menyuarakan pembelaan terhadap Palestina serta ajakan untuk menjaga kehormatan Masjid Al-Aqsa.
Aksi kali ini menyoroti pentingnya gerakan global Sumud Flotilla, sebuah misi kemanusiaan lintas negara yang berusaha menembus blokade Israel di Gaza melalui jalur laut, dan diikuti oleh lebih dari 70 kapal.
Melalui gerakan aksi tersebut, AWG mengajak untuk memperkuat dukungan terhadap perjuangan rakyat Palestina sekaligus mendukung keberhasilan misi flotilla.
Kesadaran kolektif untuk membela Palestina menunjukkan bahwa kepedulian bukan hanya soal politik, melainkan juga tentang kemanusiaan.
Selama blokade dan penindasan masih berlangsung, perjuangan dan suara solidaritas dari berbagai belahan dunia tetap menjadi harapan bagi rakyat Gaza.(khodijah/ RB)