STAI AL-FATAH Gelar Kuliah Umum

Photo by: Ibnu Sina

BASHIRAHNEWS.COM, BOGOR- Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Fatah menggelar Studium General atau kuliah umum pada sabtu (10/09). Disi oleh dua narasumber yaitu Arief Rahman, S.E dan Yumarsono Muhyi, ST, MM, M.Kom. Dan dihadiri sekitar 60 peserta, acara yang diadakan di gedung kampus STAI Al-Fatah.

Acara yang dihadiri oleh para staff, dosen dan mahasiswa STAI Al-Fatah ini dibawakan oleh Imam Santoso, S.Sos., M.I.Kom sebagai MC dan dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh mahasiswa semester 5 STAI Al-Fatah Alif Fardan membacakan ayat suci Al-Qur’an An-nahl ayat 125-128. 

Kemudian acara dibuka oleh ketua STAI Al-Fatah Ahmad Soleh dan dilanjutkan pemaparan materi pertama dengan tema Urgensi Jihad bil Qalam oleh Arief Rahman, S.E, yang merupakan pimpinan umum Minanews.net, menerangkan sejarah penulisan yang menurut arkeolog diawali dengan coretan di dinding, menulis menjadi salah satu hal yang dilakukan para nabi.

Selanjutnya pemaparan materi oleh seorang ahli di bidang digital marketing Yumarsono Muhyi, ST, MM, M.Kom memaparkan materi dengan membagikan pengalaman-pengalamannya di berbagai bidang digital dan cara bagaimana mendapatkan income dari bidang IT dan media digital. [Zidan Taqwa]

Lebih baru Lebih lama