Beban Hidup

Foto: penulis


Oleh Alif Fardan|Mahasiswa Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam, STAI Al Fatah, Cileungsi, Bogor

LIFE IS STRUGGLE adalah sebuah kata-kata yang menyimpan jutaan rahasia kehidupan duniawi, yang merupakan sebuah perwakilan dari apa yang memang terjadi secara nyata.

Kata orang, hidup itu mudah. Ya tentu, hidup itu mudah bagi mereka yang punya hati ikhlas. Namun orang lain justru berkata hidup itu sulit, itulah kenyataannya. Kenapa bisa terjadi demikian? Dan apa yang menyebabkan ada paradigma yang berbeda tentang beban hidup?

Mudah atau sulit itu bukan perkara banyak harta, tinggi jabatan, paras yang indah atau muka yang ganteng, tetapi hidup itu tergantung pada pola pikir manusia itu sendiri. 

Karena kadang mereka berpikir rumput tetangga lebih hijau dari pada milik nya atau dia berpikir hidup orang lain lebih nikmat ketimbang yang ada pada dirinya. Semua itu bisa dikuasai dengan bagaimana cara kita berpikir yang kemudian disyukuri. 

Sebagaimana Imam Ali bin Abi Thalib pernah berkata : "Kehidupan ini tidak lain hanyalah seperti bayangan awan, mimpinya seorang yang tertidur."

Maka dari perkataan tersebut ingatlah bahwa Dzat yang memberikan hidup dan apa yang Dia kehendaki bisa terwujud bahkan yang mustahilpun bisa terjadi. Karena Dia adalah tempat semua makhluk untuk berharap tanpa ada kekecewaan sedikitpun Dialah Allah Azza wa jalla.

Dengan demikian apapun yang menjadi beban hidup kita akan bisa terasa ringan, mudah dan hati kita akan terasa lapang seluas luasnya atas apa yang terjadi.

Maka Jadilah manusia yang baik dalam pandangan Allah namun jadilah manusia yang buruk dalam pandangan sendiri dan jadilah manusia yang biasa dalam pandangan orang lain.[]

Yuharriska

Jurnalis Bashirah Media

Lebih baru Lebih lama