Ev Williams anak Desa Pendiri Blogger

 



BASHIRAHNEWS.COM - Tahun 1999 blog sudah menjamur di mana-mana, termasuk di Indonesia. Blog menjadi tempat mengekspresikan diri para penulis dan bahkan jurnalis pun ikutan mengekspresikan dirinya di sini.


Adalah Ev Williams, kelahiran 1972 di lahan perkebunan jagung di Clarks, Nebraska, yang melahirkan blogger sebagai tempat berekspresi di dunia Maya.


Williams seorang pemalu, ia tidak suka main football semasa kecil. Ia dianggap aneh di lingkunganya karena kurang gaul dan banyak mengurung diri di rumah.


Ia hanya bergelut dengan buku dan majalah. Ia lebih banyak di rumah, karena keluarganya pun jarang bepergian kemana-mana.


Williams tidak memiliki komputer, namun ketika ia masuk kuliah di Universitas Nebraska pada tahun 1999 dia menemukan layanan daring dan diskusi. Dia mulai membaca semua yang berkaitan dengan internet. Lulus kuliah ia mendirikan perusahaan pembuat CD ROM berisi materi dunia daring bagi pebisnis lokal.


Bersama Meg Hourihan, Williams kemudian mendirikan Pyra Lab yang menawarkan aplikasi berbasis web. Ia membutuhkan cara sederhana untuk berbagi ide dan temuan menarik. Lalu ia membuat posting di situs web internal yang mereka namai "stuff" alias tetek bengek.


Williams gemar membaca ulasan teknologi yang mempelopori jurnalisme serius berbasis web, antara lain Dave Winer yang membuat salah satu weblog pertama di dunia, Scripting News, dan mendesain bahasa XML untuknya.


Ia juga memiliki laman sendiri bernama EvHead, tempatnya mengekspos catatan dan komputer. Sama seperti orang lain ia menemukan kerumitan saat harus memasukkan kode HTML.


Dari sini ia berfikir bagaimana supaya tidak repot mengetik kode HTML setiap ingin menambah tulisan. Williams kemudian membuat program sederhana yang mengubah postingan sesuai format yang sederhana dan mudah.




Ia diam-diam mendapatkan nama domain blogger.com. Williams meluncurkan blogger.com sebagai produk terpisah tanpa memberi tahu rekannya. 


Blogger menarik perhatian banyak orang, pada Maret 2000 blogger telah menampung 100 ribu akun. Ia memperkenalkannya dan dapat pujian di Konferensi South by Southwest.


Meski banyak diminati, bloger tidak banyak pendapatan. Williams menawarkan blogger secara gratis dengan harapan orang-orang membeli aplikasi Pyra.


Januari 2001, Bloger membutuhkan server baru. Williams tidak punya uang, ia meminta pertolongan dari para pengguna Blogger dan terkumpul $17 ribu.


Perjuangan Williams tidak mulus, perusy Pyra berantakan. Teman-temannya mengundurkan diri. Ia sendirian!


Ia bersumpah akan tetap menghidupkan Blogger. Bahkan sempat memposting siapa yang mau berbagi kantor untuk bisa ia tumpangi.


Kebanyakan orang bias akan berhenti saat tidak punya apa-apa lagi. Tapi tidak dengan Williams, ia terus berusaha berjuang membesarkan Blogger.


Ia lama mengurung diri dan terus membenahi Blogger. Beberapa orang bersimpati dan menawarkan bantuan untuk membesarkan Blogger, termasuk Dan Bricklin pemimpin teknologi kolaborasi yang banyak disukai orang.


Bricklin dan Williams kemudian bertemu di San Francisco dalam acara Konferensi O'Reilly. Bricklin kemudian mendirikan Trellix yang membuat sistem untuk menerbitkan situs web. Bricklin menyepakati memberikan bantuan, ia menggolkan kesepakatan lisensi lunak antara Trellix dan Blogger. Trellix membayar lisensi $40 ribu sehingga dapat mempertahankan eksistensi Blogger.


Keadaan tidak berjalan baik, suatu ketika Blogger diretas. Saat ia liburan Natal di rumah ibunya di Lowa. Williams kebingungan ia tidak memiliki kawan yang bisa membantunya. Dengan jaringan Dial Up dan laptop kecil miliknya ia coba perbaiki. Ia menghabiskan waktu seharian di sebuah warnet untuk memperbaiki Blooger yang diretas tersebut.


Situasi berangsur membaik tahun 2002. Williams meluncurkan layanan berbayar Blogger Pro dibantu mitra baru yang meneken lisensi di Brazil.  Dunia blog tumbuh berkembang dan semakin menggiurkan.


Pada Oktober, desakan dari mantan bos William, Tim O'Reilly, Google akhirnya menelepon William untuk membeli Blogger. Williams menerima tawaran itu.


Blogger yang diciptakan Williams merupakan aplikasi yang simple dan berperan memasyarakatkan penerbitan ke kalangan pengguna internet awam.


"Tekan tombol untuk menerbitkan" menjadi mantra Williams.


Ranah blog berkembang menjadi wadah komunitas dan terus diminati masyarakat dunia.


Williams juga menjadi salah satu pendiri Twitter, situs jejaring microbloging.


Williams berhasil menjadi orang yang bermanfaat menghasilkan temuan baru bagi dunia. Keberhasilannya justru didapati dari kegagalan dan kepahitan hidup untuk fokus membangun Blogger.


"Sebagai anak desa Nebraska, sulit sekali mencari dan menjalin hubungan dengan orang-orang yang sepikiran pada masa sebelum internet. Hasrat berinteraksi dengan komunitas yang sepikiran sudah tertanam dalam diri semenjak dahulu. Saya sadar, setelah mendirikan Blogger, internet menjawab keinginan tersebut. keinginan untuk menceburkan diri ke dalam komunitas merupakan salah satu hasrat mendasar yang menggerakan dunia digital," kata Williams. []


Sumber: The Innovators, Kisah Para Peretas, Genius, dan Maniak yang melahirkan Revolusi Digital.

Lebih baru Lebih lama